Periode Empat Baznas Serahkan Bantuan pada 1200 orang Penerima Zakat Kabupaten Karimun

0
820
Ketua Basnaz Kabupaten Karimun salurkan Zakat tahun 2016. Adapun total zakat yang akan di distribusikan kali ini senilai Rp 450 Juta.

batamtimes.co ,  Karimun – Sebanyak 1.200 orang mendapat zakat yang disalurkan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Karimun. Penyerahan dilaksanakan di aula masjid Agung Kabupaten Karimun, Kamis (29/12/2016).

Ketua Basnaz Kabupaten Karimun, Atan mengatakan pendistribusian zakat ini merupakan periode ke empat yang disalurkan pada tahun 2016. Adapun total zakat yang akan di distribusikan kali ini senilai Rp 450 Juta.

“Ini merupakan hasil dari pengumpulan dalam kurun tiga bulan terakhir di penghujung Desember 2016. Jumlah keseluruhannya sebesar Rp 450 juta,” jelas Atan.

Atan menjelaskan zakat tersebut diberikan kepada masyarakat yang memenuhi kriteria sebagai penerima, yakni sebanyak 956 fakir miskin, 230 orang fisabilillah dan pemberdayaan bagi 14 orang yang masing-masingnya menerima Rp 300 ribu.

“Disalurkan kepada fakir miskin, fisabilillah dan juga pemberdayaan untuk modal usaha masyarakat,” ujarnya.

Di kesempatan yang sama Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengharapkan pendistribusian kali ini dapat diterima oleh masyarakat yang memang membutuhkan. Ia juga mengharapkan zakat dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Karimun yang hidupnya tergolong masih berada dibawah garis kemiskinan.

“Semoga ini dapat membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” kata Rafiq dalam sambutannya.

Untuk kedepannya orang nomor satu di Bumi Berazam itu juga mengimbau agar pemerintah daerah Karimun dan pemerintah provinsi Kepri dapat terus memberikan dukungan kepada Baznas Karimun. Sehingga di tahun-tahun mendatang zakat yang terkumpul dapat lebih banyak lagi.

“Sehingga semakin membantu masyarakat kurang mampu,” tambahnya.

Pewarta : Boy

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here