Gubernur : Rasa Aman dan Nyaman Akan Meningkatkan Kunjungan Wisman di Kepri

0
650
Tour de Bintan 2017 akan berlangsung selama tiga hari ,Terlihat MEnpan RB Asman Abnur dan Gubernur Kepri memberikan arahan bagi pebalap yang ikut serta.

batamtimes.co , Bintan – Tour de Bintan 2017 akan berlangsung selama tiga hari ,segudang harapan dari kepala daerah di kepri  atas terselengaranya  event mendunia itu . Gubernur ,Kapolda Kepri dan Bupati Bintan berharap usai acara tersebut  pebalap yang ikut serta akan menjadi duta untuk mempromosikan Kepri secara umum dan Bintan secara khusus .

Hal itu, dapat dipastikan  jika melihat minat Pebalap yang ikut serta  ada 43 Negara  yang mengambil star  di simpang lagoi,desa Kota Baru,Kabupaten Bintan,Sabtu (4/3/2017).

Gubernur Kepulauan Riau H. Nurdin Basirun mengatakan,akan terus mengajak seluruh masyarakat Kepri bersama aparat Pemkab Bintan agar bahu-membahu untuk terus meningkatkan kunjungan wisman.

“Rasa aman dan nyaman adalah hal utama yg diinginkan wisatawan. Terimakasih kepada Polda Kepri yang telah menciptakan rasa aman di Kepri. Begitu juga kepada masyarakat yang dengan sadar serta pengertian telah menciptakan rasa aman dan nyaman di Kepri  ,” kata Gubernur.

Dalam kesempatan yang sama Bupati Bintan Apri Sujadi optimis Bintan akan mamapu menjadi salah satu destinasi sport di dunia. Sejauh ini sudah ada enam event internasional yang digelar setiap tahun di Kabupaten Bintan, yakni  Metaman, Spartan, Triatlon serta Tour de Bintan.

“Sebanyak  1100 pebalap dari 42 negara yang ikut Tour de Bintan 2017. Semoga mereka menjadi duta untuk mempromosikan Bintan di Negaranya nanti. Sehingga  target pencapaia wisman sebanyak 500 ribu tahun ini bisa tercapai,” katanya

Dikatakanya,Jumlah kunjungan wisman di Bintan tahun 2016 sebanyak 305 ribu. Jauh lebih banyak dari penduduk Bintan yang hanya sekitar 1.500.

“ Dan untuk tahun 2017 ini Bintan mendapat target kunjungan hingga 500 ribu wisman per tahun.”ujarnya

Kapolda Kepri Irjen Pol Sam Budigusdian mengatakan,Polda Kepri selalu siap menjalankan tugas untuk mendukung setiap kegiatan atau iven yang dilaksanakan di Kepulauan Riau, termasuk di Bintan.

“Kami siap mengamankan setiap iven pariwisata yang sudah  beberapa kali dilakukan di Bintan.  Dan kita berharap  masyarakat  ikut mendukung keamanan dan kenyamanan di Bintan tentunya .” ujanya mengakhiri wawancara.

 

Pewarta : Anto

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here