Batamtimes.co, Tanjungpinang – Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah menghimbau kepada seluluh anggota gerak jalan 45 km agar berhenti untuk melaksanakan solat subuh disaat adzan.
“kalau bisa setiap anggota melaksanakan solat subuh,” ungkap Lis Darmansyah, saat membuka gerak Jalan 45, Sabtu(26/8).
Hal tersebut kata Lis, merupakan bagian dari evaluasi dari even tahunan ini dan solat itu adalah ibadah wajib yang harus dilakukan oleh umat islam.
“Salat adalah kewajiban, maka mereka harus menjalankan kewajiban mereka dulu, dan panitia tidak boleh mengurangi nilai mereka sebagai peserta gerak jalan,” tegasnya.
Lis menegaskan, jika tahun lalu masih ada peserta laki-laki yang menggunakan busana perempuan, dan itu masih diberikan toleransi. Tapi, untuk tahun ini hal tersebut tidak bisa dibiarkan.
“Apabila kedapatan, mereka tidak akan kita lepas, dan kalau secara tiba-tiba muncul di jalan, maka segera kita bubarkan dan mereka bisa kita kenakan sanksi mengenai pelanggaran ketertiban umum. Hal ini kita lakukan agar nilai nilai perjuangan tidak dinodai dengan hal hal sepele,” tegasnya lagi. (Tommi/Budi Arifin)