3,5 Milyar Untuk Lampu Hias Jembatan Sei Carang Dinilai Hanya Buang Anggaran Semata

0
818
Anggota Komisi I DPRD Kota Tanjungpinang, Simon Awantoko
Anggota Komisi I DPRD Kota Tanjungpinang, Simon Awantoko

Batamtimes.co, Tanjungpinang – Anggota Komisi 1 DPRD kota Tanjungpinang Simon Awantoko menyangkan dana sebesar Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 3,5 Milyar Rupiah yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kota Tanjungpinang untuk memasang lampu hias di Jembatan Sei Carang.

Menurut Politisi Partai Golkar ini, seharusnya dengan dana sebesar itu Penko Kota Tanjungpinang bisa menggunakannya untuk hal yang lebih bermanfaat lagi.

“Kami dari komisi 1 DPRD kota sudah meminta untuk menggratiskan baju seragam sekolah anak masuk tahun ajaran, untuk anak SD dan SMP. Akan tetapi sampai sekarang hal tersebut tidak juga terealisasi,” bebernya.

Bahkan hal tersebut lanjut Simon sudah diusulkan kepada Dinas Pendidikan selaku Dinas Terkait.

“Kita komisi 1 DPRD sudah memintakkan hal ini kepada dinas pendidikan, bahkan kita sudah mintakkan itu ke tim TAPD, sampai saat ini belum di realisasi oleh pemerintah daerah, ” jelasnya.

Tidak hanya itu, dengan dana sebesar 3,5 M, tersebut sepatutnya sudah bisa untuk keluarga tidak mampu yang ada di kota Tanjungpinang.

” Bandingkan dana sebesar 3,5 M, hanya untuk di tonton, tetapi kebutuhan dasar saja, seperti pendidikan dan kesehatan kita masih belum maksimal, disinikan kita membantu masyarakat, ” Pungakasnya.

(Budi arifin) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here