Batamtimes.co,Jakarta – Selebritas muda yang punya banyak mimpi, Jessica Mila, sangat paham pentingnya pendidikan. Meskipun sebagai seorang entertainer jadwalnya sangat padat, ia telah meraih gelar sarjananya dengan hasil yang memuaskan.
“Buat aku, pendidikan itu nomor satu. Bahkan saat kuliah dulu, aku sering mengerjakan skripsi di lokasi syuting karena ingin lulus tepat waktu. Syukurlah, dengan bekal ilmu yang aku pelajari dulu. Sekarang aku sudah berani mewujudkan mimpi merintis usaha sendiri, yaitu bisnis oleh-oleh,” ujar Jessica, Selasa (30/1).
Pengalaman tersebut, bahkan menyemangatinya untuk mewujudkan mimpi yang lain, yaitu mengambil gelar S2. Menurutnya, wanita yang berpendidikan punya peranan yang besar untuk meningkatkan kualitas hidupnya sendiri, keluarganya, atau bahkan masyarakat di sekitarnya.
“Jangan pernah ragu menggapai mimpi dengan pendidikan yang lebih tinggi. Meskipun wanita yah berujung menjadi ibu rumah tangga dalam keluarganya, tetapi wanita harus cerdas dan memiliki pendidikan yang tinggi. Karena, dengan pendidikan, wanita mampu mengembangkan potensi serta talenta yang dimiliki dalam dirinya,” terang pemain film From London to Bali ini.
Dirinya pun lantas tergerak untuk mengajak semua wanita muda Indonesia untuk bergabung di Fair & Lovely Bintang Beasiswa 2. Program ini merupakan hasil kerjasama antara Fair & Lovely dengan Hoshizora Foundation yang hadir untuk memberikan akses pendidikan tinggi bagi 50 wanita berprestasi.
“Aku sangat mendukung misi dari program ini, karena sudah saatnya wanita muda Indonesia melangkah maju dan mendapatkan pendidikan yang lebih tinggi, apapun impian mereka. Jika mereka bermimpi untuk memiliki karir, maka pendidikan akan membantu mereka mencapainya. Jika mereka ingin membangun usaha sendiri seperti aku, pendidikan dapat membantu mewujudkannya. Bahkan pendidikan juga yang dapat membantu seorang ibu menjalankan tanggung jawab mendidik anak supaya menjadi generasi penerus bangsa yang hebat kelak,” kata Jessica.
(Red/B.Satu)