Tak Ingin Memperkaya Diri, Jusri Sabri Siap Sumbangkan 50 Persen Gajinya Jika Terpilih Jadi Dewan

0
814

 

Penulis : Budi ArifinĀ 

Batamtimes.co, Tanjungpinang – Berawal dari pengalaman sebagai Penggiat Gerakan Anti Korupsi, Jusri Sabri, Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gerakan Tuntas Korupsi (Getuk) meniatkan dirinya untuk maju sebagai Calon Anggota (Caleg) untuk tahun 2019.

Jusri Sabri Saat menerima penghargaan dari Polda Kepri
Jusri Sabri Saat menerima penghargaan dari Polda Kepri

Pria Kelahiran 23 Januari 1969 ini, memperbutkan Kursi Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pemilihan (Dapil) Tanjungpinang Timur.

“Selama inikan abang di luar sistem, jadi sekarang akan mencoba masuk di dalam sistem,” ucap Jusri kepada awak media, Rabu(25/7) sore.

Pria yang berhasil mengungkap kasus Korupsi yang menyeret Wakil Rektor (Warek) I Universitas Maritim Raja Ali Haji (Umrah) tahun 2017 lalu dan banyak kasus Korupsi lainnya yang menyeret penjabat di Provinsi Kepri ini Berniat ingin mewakafkan separuh dari gajinya jika terpilih menjadi Wakil Rakyat.

“Saya akan sumbangkan 50 persen gaji saya untuk masyarakat. Bukan hanya untuk konsetuen saya, karena untukĀ membantu masyarakat yg kesusahan dan kas RT,” ujarnya.

Karena kata Bapak dua anak ini, keiinginan untuk maju sebagai wakil rakyat ini adalah ingin bekerja ikhlas untuk masyarakat.

“Abang mau jadi anggota dewan ini, tak ada misi untuk memperkaya diri sendiri,” tegas Pria yang maju Caleg dengan Partai PDI Perjuangan ini.

Saat disinggung apakah Partainya tetap solit jelang Pileg meskipun kalah dalam Pemilihan Walikota Tanjungpinang.

Dengan tegas Jusri mengatakan bahwa partainya akan memperoleh 3 kursi plus di Dapil Tanjungpinang Timur.

“Tak ada pengaruh PDI P tetap solid, sekarang yang dilihat figurnya, saya membantah isu yang mengatakan bahwa PDI P anti islam, selama saya bergabung di PDI P, saya selalu ikut dalam pengajian,” tutup Pria yang pernah menerima penghargaan dari Kapolda Kepri ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here