Menteri KKP Susi Tinjau SKPT Di Natuna

0
843

Batamtimes.co – Natuna

Menteri Kelautan dan Perikanan RI Susi Pudji Astuti kunjungan kerja ke Natuna, tiba di Bandara Raden Sadjad Ranai. Menggunakan pesawat pribadinya Susi Air Piaggio Avanti II P.180, pada Jumat siang (24/08/2018), setelah lepas dari Bandar Udara Supadio Pontianak.

Rombongan Menteri Susi Pudjiastuti disambut Danlanud RSA didampingi sekda Natuna Wan siswandi, FKPD dan OPD Pemkab Natuna, di Apron Base Ops Lanud RSA istirahat di VIP Room Bandar Udara Ranai Kab. Natuna.

Kedatangan Menteri Susi Pudjiastuti ke Ranai, untuk tinjau Pelabuhan SKPT di Selat Lampa Natuna Kepri.

Sekaligus meninjau kantor baru karantina ikan BKPM di Kab. Natuna dan peninjauan calon lokasi 1 kegiatan hibah di pangkalan pendaratan ikan diwilayah pering Kel. Bandarsyah Ranai Kepri.

Menteri Susi juga akan melakukan peninjauan rencana lokasi 2 (Dua) kegiatan hibah JICA untuk pasar ikan Ranai (Mini) SKPT nantinya akan membagikan Kartu “Kusuka “dilokasi pelabuhan Selat Lampa Kabupaten Natuna terhadap para Nelayan Lokal.

Alif stone berlokasi di Desa sepempang Ranai menjadi favorit Menteri Susi tempat menginap, bila mengunjungi Natuna sebab bebatuan alif stone disulap sebuah kamar masih alami dan penuh legenda.

(Red /Pohan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here