Batamtimes.co – Natuna – Empat orang Taruna Taruni Akademi Angkatan Laut.(AAL), Angkatan Ke-67 sambangi Markas Polres Natuna, Kamis (12/11/2020) siang.
Dipimpin Letkol Laut (P) Waluyo, S.H. M. Tr. Hanla, Letkol Laut (P) Arisdianto, M. Han Mayor Laut (KH) Agung Wahyu Nurkoco, S.I.P dan didampingi Letda Laut (S) Adam Adrian jalin silaturahmi mempererat hubungan TNI dan Polri.
Kedatangan rombongan Taruna dan Taruni AAL tersebut diterima dan disambut Wakapolres Natuna Kompol Wisnu Edi Sadhono, SH beserta sejumlah Perwira Polres Natuna.
Dalam pertemuan tersebut yang penuh dengan suasana keakraban, Wakapolres Natuna mengucapkan selamat datang di Polres Natuna.
Wakapolres Wisnu juga menyampaikan permohonan maaf dari Bapak Kapolres Natuna yang tidak dapat hadir karena ada kegiatan di Polda Kepri.
Wisnu, memberikan pandangan dan wawasan soal tupoksi dan struktur Polri dalam pelaksanaan tugasnya sehari-hari menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kehadiran para Taruna dan Taruni AAL di Markas Polres Natuna, Wisnu berharap dapat meningkatkan jalinan silaturahmi dan sinergitas TNI-POLRI di tanah Melayu Laut Sakti Rantau Bertuah, imbuhnya.
Senada diungkapkan Dansatgas KJK Taruna dan Taruni AAL Letkol Laut (P) Waluyo, berharap kunjungan silaturahmi ini bentuk sinergitas TNI-POLRI untuk menjaga dan mengamankan NKRI diwilayah garda terdepan perbatasan NKRI.
Selain itu Waluyo juga menjelaskan bahwa tidak semua Taruna dan Taruni diturunkan hanya perwakilan saja, mengingat suasana ditengah pandemi Covid-19, tuturnya.
Diakhir lawatan Taruna dan Taruni Akademi Angkatan Laut tersebut dilakukan saling bertukar Cendramata dari Letkol Laut (P) Waluyo, S.H. M. Tr. Hanla kepada Wakapolres Natuna Kompol Wisnu Edi Sadhono.
Informasi Akademi Angkatan Laut (AAL) adalah sekolah pendidikan TNI Angkatan Laut di Krembangan, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia. Akademi Angkatan Laut mencetak Perwira TNI Angkatan Laut.
Secara organisasi, Akademi Angkatan Laut berada di dalam struktur organisasi TNI Angkatan Laut dan berada di bawah pembinaan Akademi TNI, yang dipimpin oleh seorang Gubernur Akademi Angkatan Laut.
Sebutan Taruna AAL adalah “Kadet”, Calon Kadet Akademi Angkatan Laut merupakan lulusan SMA atau MA. AAL merupakan pendidikan ikatan dinas yang dibiayai oleh negara.
Pendidikan AAL ditempuh selama 4 tahun dan setelah lulus dan dilantik menjadi Perwira Pertama berpangkat Letnan Dua, Kadet AAL berhak menyandang predikat sebagai Sarjana Terapan Pertahanan (S.ST.Han), Selama masa pendidikan, Kadet AAL tidak diperkenankan untuk menikah. Sumber dikutip Wikipedia.
(Pohan/Humres)