Kapolres Natuna Bersama FKPD Pantau Pulau Terluar Senoa

0
516

Batamtimes.co – Natuna – Kapolres Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau melakukan patroli dan pemantauan Pulau terluar Senoa di Sepempang, Kecamatan Bunguran Timur bersama FKPD, Basarnas dan anggota DPRD Natuna dalam rangka pengamanan kedaulatan NKRI diwilayah perbatasan, Rabu (30/12/2020).

Kapolres Natuna Bersama FKPD melakukan patroli dan pemantauan Pulau terluar Senoa, Rabu (30/12/2020).

Kegiatan pelaksanaan penyisiran pemantauan Pulau Senoa di perairan Laut Natuna menggunakan 1 unit Rigid Sea Rider milik Basarnas menempuh perjalanan laut selama 30 menit dari Pelabuhan Penagi Ranai.

Kapolres Natuna menjelaskan keberadaan Pulau Senoa di wilayah hukum Polsek Kecamatan Bunguran Timur dan polairud harus bekerja ekstra dalam memelihara kamtibmas agar tetap kondusif dari segala bentuk ancaman.

Terlebih Pulau Senoa salah satu pulau terluar di perairan laut lintas negara di Kabupaten Natuna memiliki letak strategis berbatasan langsung dengan beberapa negara tetangga potensi kerawanan ngangguan kamtibmas perlu diantisipasi.

Hal ini tentunya berkat kerjasama dan hubungan yang baik TNI-Polri dan  masyarakat sehingga segala informasi dan kejadian dapat di deteksi sejak dini.

” TNI-Polri bertugas mengamankan wilayah NKRI dari ancaman pihak asing,” tegasnya.

Turut hadir patroli dan pemantauan Pulau Senoa selain Kapolres Natuna, Ketua Komisi I DPRD Wan Aris Munandar, Andes Putra, Danlanal Ranai Kolenel Laut (P) Dofir, Kakansar Mexianus Bekabel,
Dandim 0138/Natuna, Dansatrad 212, Kadishub, Kepala Bandara dan Kasat Pol Air Polres Natuna AKP Zulkarnain.

(Pohan/Humres)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here