Jakarta – Dalam rangka memaksimalkan promosi dan meningkatkan pertumbuhan ekspor produk Indonesia ke pasar Mesir, KBRI Cairo meluncurkan aplikasi promosi ekspor digital beranam INAMASR, pada 9 Maret 2021 lalu.
Peluncuran perdana aplikasi ini secara bersama diresmikan oleh Kementerian Perdagangan c.q. Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (Ditjen PEN) dan Kementerian Luar Negeri c.q. Direktorat Jenderal Asia Pasifik dan Afrika (Ditjen ASPASAF) yang dilakukan secara virtual.
Dalam sambutan Duta Besar Lutfi Rauf mengatakan, promosi digital sudah waktunya dimanfaatkan guna membantu peningkatan penetrasi pasar produk Indonesia ke Mesir.
“Serta mempertemukan atau menjembatani bisnis para pelaku usaha khususnya antara produsen/eksportir Indonesia dengan buyer/importir Mesir dalam rangka melakukan transaksi dagang, baik produk ekspor maupun jasa Indonesia. Sehingga dengan kehadiran aplikasi promosi INAMASR memberikan terobosan inovasi yang dapat memberi nilai tambah pada upaya pencapaian nilai ekspor produk Indonesia ke Mesir,” ujar Dubes dalam siaran pers Jumat 12 Maret 2021.
Mewakili Dirjen Aspasaf, Direktur Timur Tengah Kemlu RI, Bagus Hendraning Kobarsyih dalam penyampaiannya mengharapkan dengan aplikasi digital ini dapat lebih memudahkan dalam melakukan pendekatan ke buyer untuk mempromosikan dan memasarkan produk unggulan Indonesia di Mesir yang dikenal sebagai negara hub di kawasan.
Dalam paparan dan arahan Dirjen PEN Kemendag RI Kasan Muhri, menyampaikan apresiasi kepada KBRI Cairo yang telah meluncurkan Aplikasi INAMASR.
“Kehadiran aplikasi ini sesuai dengan mandat Menteri Perdagangan RI dalam memanfaatkan platform digital guna peningkatan kinerja perdagangan Indonesia,” jelasnya.
Lanjut Dirjen Kasan, posisi Mesir sebagai negara tujuan ekspor non tradisional di kawasan Afrika Utara, Afrika Timur dan sekitarnya harus dimanfaatkan dengan sebesar-besarnya untuk menggali potensi dan peluang ekspor terutama mendorong ekspor produk UMKM.
Peresmian aplikasi promosi ekspor INAMASR ditandai dengan pemutaran video dan sosialisasi penggunaan aplikasi yang dipandu langsung oleh Atdag Irman Adi. Kegiatan peresmian dihadiri oleh Wakeppri dan segenap Staf KBRI Cairo, Direktur P2C Ditjen PEN Kemendag, Ditjen ASPASAF Kemlu, Dit. Timur Tengah Kemlu dan segenap diaspora Indonesia yang tergabung dalam Asosiasi Fasilitator Ekspor Indonesia ke Mesir (ASFERIM).
Penulis : Tanto