e-PBB kerjasama Pemko Batam dan BNI diluncurkan

0
612

Batam- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid mengajak masyarakat untuk selalu tepat waktu dalam membayar pajak daerah. Seperti halnya Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2)

Sebab, pajak merupakan sumber penghasilan daerah yang digunakan untuk pembiayaan pembangunan. Dengan rutin membayar pajak, maka sarana umum seperti jalan, jembatan, sekolah dan lainnya akan lebih mudah terealisasi.

“Saat ini bayar PBB-P2 juga semakin mudah, karena Pemko Batam sudah bekerjasama dengan banyak bank mitra,” kata Jefridin, Senin (27/7/2021).

Salah satunya yakni Pemko Batam sudah menjalin kerjasama dengan BNI Cabang Batam. Badan Usaha Milik Negera (BUMN) tersebut juga baru saja meluncurkan pembayaran melalui e-Channel (e-PBB).

Hal ini tentu kata Jefridin, merupakan terobosan yang bagus untuk semakin memudahkan masyarakat dalam membayar PBB-P2. Selain itu juga sejalan dengan program Pemko Batam dalam menerapkan sistem pembayaran non tunai.

“Karena perintah Pak Wali Kota Batam (Muhammad Rudi) seluruh pembayaran harus menggunakan sistem non tunai,” katanya.

Karena itu, pihaknya juga menawarkan kepada BNI untuk membuat inovasi terbaru untuk mendukung program Pemko Batam tersebut. Karena untuk retribusi seperti sampah dan parkir tepi jalan saat ini masih belum non tunai.

“Kalau pajak mungkin sudah semua non tunai, tapi kalau untuk retribusi memang masih ada beberapa yang belum non tunai. Kalau BNI ada inovasi baru tentu kami juga menyambut baik,” jelasnya,

Sementara, Pemimpin BNI Kantor Cabang Batam Venny Triana Nurhayati mengatakan layanan e-PBB ini menjadi salah satu bentuk dukungan BNI terhadap program Pemerintah Kota Batam.

Hal itu tentunya juga salah satu sebagai upaya untuk memperkuat posisi BNI sebagai banking partner untuk Pemerintah Kota Batam dalam mewujudkan Smart City.

“BNI menghadirkan Layanan Perbankan dalam hal Pembayaran e-PBB,” kata Venny.

Pembayaran dapat dilakukan melalui anjungan tunai mandiri (ATM), mobile banking system, SMS banking dan internet banking. Sehingga memudahkan warga Kota Batam dan kalangan Wajib Pajak untuk melakukan pembayaran setiap saat.

“Dan dimana saja dengan nyaman dan cepat,” ujarnya.

Melalui e-Channel, BNI juga turut andil dalam program Cashless Society dan literasi keuangan yang diinisiasi oleh Bank Indonesia (BI) maupun Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Pembayaran PBB melalui e-Channel merupakan upaya BNI untuk dapat mengedukasi masyarakat Kota Batam agar dapat beralih ke Cashless Society.

“Kedepan, BNI juga akan mengembangkan layanan pembayaran pajak daerah lainnya seperti eBPHTB,retribusi dan layanan produkserta jasa perbankanlainnya melalui e-Channel,” katanya.

BNI berkomitmen akan terus menjadi banking partner bagi Pemerintah Kota Batam guna mendukung konsep Smart City. Dengan demikian kerja sama BNI dengan Pemerintah Kota Batam ini juga dapat menjadi acuan dan langkah strategis untuk menjadikan BNI sebagai “One Stop Banking Solution” bagi Pemerintah Kota Batam.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Kepala BPPRD Kota Batam, Raja Azmansyah, Kepala Diskominfo Kota Batam, Azril Apriansyah dan dari BPKAD diwakili oleh Bapak Ishak.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here