Wagub Kepri Marlin menjadi Irup purna praja IPDN Wijaya Kusuma Perdana

0
573
Wagub Kepri Hj Marlin menjadi Irup IPDN Wijaya Kusuma Perdana, di Asrama Haji Tanjungpinang, Selasa (11/1). (Foto : Kominfo Kepri)

Tanjungpinang – Wakil Gubernur Hj Marlin Agustina untuk pertama kalinya menjadi inspektur upacara pernikahan yang dilaksanakan oleh purna praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). Acara yang bernama prosesi pernikahan purna praja dharma astha brata tampak berjalan khidmat.

“Semoga sakinah mawaddah warahmah. Kekal hingga akhir hayat dan memiliki anak yang saleh dan saleha,” kata Wagub Marlin usai menjadi Irup di Asrama Haji Tanjungpinang, Selasa (11/1).

Prosesi yang lebih populer dengan sebutan pedang pora ini merupakan tradisi korps praja IPDN. Proses kali mengantar sekaligus memberikan penghormatan kepada M Wijaya Kusuma Perdana, yang merupakan Purna Praja untuk memasuki kehidupan berumah tangga bersama Nosi Amanda JF.

Menggunakan pakaian serba putih, tampak barisan purna praja IPDN berbaris rapi dan membentuk formasi Bintang Astha Brata. Bintang ini merupakan simbol seorang pemimpin yang berjiwa pamong praja.

Wagub Marlin, yang juga memiliki anak seorang purna praja, menggunakan pakaian kebaya ungu. Ketua TP PKK Kota Batam ini tampak menyimak langka perlahan para purna praja dalam mengiringi kedua mempelai.

Menjelang sampai di pelaminan, Wagub Marlin diminta untuk memasangkan cincin kepada M Wijaya Kusuma Perdana, purna praja IPDN angkatan tahun 2015. Setelah itu, Wagub Marlin juga menyerahkan pakaian dharma wanita untuk Nosi Amanda JF.

Setelah itu, pasangan pengantin mengarah ke pelaminan. Untuk duduk bersanding menerima doa restu dari undangan yang hadir.

Prosesi pernikahan ini dimulai dengan akad nikah pada pukul 09.00 pagi. Setelah itu, pada sebelah siang, baru prosesi pedang pora dilaksanakan dengan Wagub Marlin sebagai Irupnya.

(red/agung)

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here