Geger ! Seorang Warga Tanjung Sebauk Diterkam Buaya Saat Buang Air Besar

0
1283
Istimewa : Mursalim warga Tanjung Sebauk korban keganasan buaya.

Natuna – Batamtimes.coAbdul Musalim (35) warga Tanjung Sebauk, Sedanau Timur, Kecamatan Bunguran Batubi, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau diterkam buaya saat sedang buang air besar di jamban belakang rumahnya, Kamis (07/11/2024) sekira pukul 04.15 dini hari.

Kejadian tersebut dibenarkan Kepala desa Tanjung Sebauk Tamizi kepada batamtimes.co saat dikonfirmasi.

Dia menuturkan saat itu korban bangun pagi hendak sholat subuh buang air besar dijamban miliknya.

Kondisi air Sungai sedang naik pasang mengenangi setengah meter tiang jamban.

Tanpa diduga, tiba- tiba seekor buaya menerkam kepala korban dan langsung terjatuh ke air dan ditarik buaya membentur tiang rumah tetangga korban.

Beruntung, tetangga korban mendengar benturan keras dan menyenter mata buaya tersebut tanpa menyadari apa yang terjadi.

Merasa terancam buaya melepaskan korban dan langsung kabur.

Di saat buaya kabur korban pun naik dari atas air langsung pulang kerumah tanpa bantuan orang lain.

Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka parah dibagian leher kena gigitan, wajah luka dan tangan kirinya luka parah juga kena gigitan namun korban masih sadarkan diri.

Korban langsung dilarikan di Rumah Sakit Umum daerah (RSUD) guna perawatan lebih lanjut, paparnya.

Mendegar kabar tersebut warga Tanjung Sebauk menjadi geger dan merasa khawatir dari ancaman buaya tersebut.

Kades Tarmizi menghimbau kepada warganya agar berhati- hati hendak ke Sungai.

Selain itu, upaya agar tidak terjadi lagi korban berikutnya Kades bersama Babinsa setempat berencana memancing buaya diumpani ayam untuk ditembak mati karena sudah menjadi ancaman bagi warga setempat.

Sebelumnya, Tarmizi juga membenarkan warga sering melihat kemunculan buaya tersebut namun dianggap tidak menjadi ancaman yang serius.

Laporan/editor : Pohan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here