Penerima Program Makan Bergizi di Tanjungpinang Terus Bertambah

0
120
Keterangan Foto : Program Makan Bergizi Gratis (MBG) SMAN 4 Tanjungpinang mulai menerima. ( Samsul )

Tanjungpinang – batamtimes.co – Jumlah penerima program Makan Bergizi Gratis (MBG )di Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), yang digagas oleh Presiden RI Prabowo Subianto, terus bertambah. Hingga Senin (13/1/2025), lima sekolah telah menerima penyaluran makanan bergizi gratis.

Sekolah-sekolah penerima program ini meliputi SDN 007 Bukit Bestari, SDN 011 Bukit Bestari, SDN 002 Bukit Bestari, SMPN 4 Tanjungpinang, dan SMAN 4 Tanjungpinang.

Kepala SDN 011 Bukit Bestari, Nanik Nilawati, mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran pelaksanaan program ini di sekolahnya.

“Alhamdulillah berjalan lancar hari ini, dan anak-anak juga bilang makanannya enak,” ujar Nanik, Senin (13/1/2025).

Proses pendistribusian makanan dimulai pukul 09.00 pagi, sementara siswa menikmati makanan pada jam istirahat pukul 10.00. Di SDN 011 Bukit Bestari, sebanyak 270 siswa menerima makanan bergizi gratis ini.

“Tadi juga kami terima pas, cukup untuk semua anak di sini,” tambah Nanik.

Program ini telah berlangsung dua kali di SDN 011 Bukit Bestari. Pada Jumat (10/1/2025), menu yang disediakan berupa nasi, ayam goreng, sayur, buah, dan telur. Namun, pada Senin, menu ditambahkan susu.

Nanik menjelaskan, untuk sementara makanan dibagikan menggunakan wadah plastik karena wadah stainless masih dalam proses pengadaan. Meski demikian, ia memastikan wadah plastik yang digunakan aman.

Di SMAN 4 Tanjungpinang, pembagian makanan bergizi baru dilaksanakan pertama kali pada Senin. Kepala sekolah, Nursanti, menyatakan program ini disambut antusias oleh siswa dan orang tua.

“Orang tua senang. Ini makan bergizi yang sehat dan dapat meringankan uang jajan,” kata Nursanti.

Ia menambahkan, siswa mendapatkan menu seragam berupa nasi, ayam, sayur, buah, dan susu. Setelah makan, wadah makanan dikumpulkan kembali oleh siswa.

Sebelumnya, program makan bergizi ini telah dilaksanakan di SDN 007 Bukit Bestari dan SMPN 4 Tanjungpinang. Pihak sekolah berharap program ini dapat terus berlanjut untuk mendukung kesehatan dan gizi anak-anak di Tanjungpinang.

Penulis : Samsul

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here