Tambang Bauksit Kembali Berjalan Di Tanjung Moco

0
1249

 

Batamtimes.co, Tanjungpinang –Aktivitas pengerukan tambang Bauksit kembali beroperasi, meski peraturan pemerintah tentang larangan aktivitas tambang Minerba sudah keluar, namun hal tersebut tidak berlaku di Tanjungpinang.

Salah satu truk pengangkut bauksit

Aktifitas tambang tersebut terlihat di Pelabuhan Tanjung Moco Dompak Tanjungpinang, sejumpah alat berat, Lori dan awak Tugboat terlihat sibuk memindahkan tanah merah yang diduga Bauksit ke dalam tongkang berkapasitas 2000 Ton.

Informasi yang didapatkan media ini dilapangan Aktifitas pengerukan Bauksit ini sendiri telah berlangsung selama dua kali.

Salah satu alat berat pengeruk bauksit di Tanjung Moco

“Ini yang kedua kalinya bang. Semalam sudah loading. Muatan tongkang ini harus penuh 2000 Ton baru berangkat,” kata salah satu petugas jaga disekitar lokasi.

Dari informasi yang diperoleh media ini, diduga kuat pemilik tanah bauksit tersebut merupakan pengusaha dan oknum wakil rakyat berinisial A.W.

“Kita tidak tahu pasti bang. Namun kawan-kawan ini mengatakan bahwa pemilik bauksit ini namanya pak A.W.,” kata Rudi salah satu petugas alat berat.

Tampubolon, Kapten kapal penarik tongkang mengatakan, bauksit tersebut rencananya mau di bawa ke Marunda Jakarta.

“Kita hanya diperintahkan bos, suruh bawa kapal ke Marunda,” ucapnya.

(Budi Arifin) 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here