Batamtimes.co,Tanjungpinang – Beberapa hari terakhir ini dikabarkan tim KPK mendatangi Polres Tanjungpinang.seperti yang dikutip dari Tribun, kedatangan KPK ke Polres Tanjungpinang disebut memiliki misi khusus.
Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi membenarkan tim KPK datang ke kantornya.Kedatangan tim KPK untuk koordinasi terkait kasus dugaan korupsi pelabuhan internasional Dompak.
Tim penyidik Polres Tanjungpinang meminta bantuan KPK mengungkap kasus tersebut.
“Kita berkoordinasi dengan KPK untuk membantu kita melakukan penanganan penyelidikan kasus dugaan Korupsi Pelabuhan internasional Dompak,” kata AKBP Ucok Lasdin Silalahi, Minggu (20/5/2018).
Informasi yang didapat, diduga kasus itu banyak intervensi, sehingga Polsek Tanjungpinang menggandeng KPK untuk mempermudah proses penyelidikan.
Selain KPK, Polres juga bekerjasama dengan Ombudsman Pemko dan Pemprov Kepri.
Bentuk bantuan yang diberikan diantaranya memfasilitasi kebutuhan penyidiknya, mengingat kasus tersebut menggunakan dana APBN Kementrian Perhubungan Laut.
Terkait hasil pertemuan, Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang AKP Dwihatmoko Wiraseno mengatakan belum bisa disimpulkan karena masih dalam proses koordinasi.
“Masih berkoordinasi. Belum bisa disimpulkan,” katanya.
Kasus ini bermula dari temuan kerusakan pelabuhan Internasional Dompak.Tidak ada kelanjutan pembangunan proyek pelabuhan yang menghabiskan dana miliaran dari APBN itu.
(red/tri)