Partai Gerindra Natuna Gelar Rakorcab Persiapan Jelang Legislatif 2019

0
987

Batamtimes.co – Natuna

Dewan Pimpin Daerah Partai Gerakan Indonesia Raya Kepri, tinjau persiapan DPC Partai Gerindra Natuna, jelang pemilu legislatif dan capres dan cawapres 2019. Tak ingin ketinggalan kereta untuk menyiapkan figurnya menghadapi Pemilihan Calon Legislatif 9 April 2019 mendatang.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris DPD Partai Gerindra Ir. Onward Siahaan, SH, M.Hum, kepada Batamtimes.co dikonfirmasi, usai dibukanya Rakorcab Partai Gerindra Natuna. Di Villa Gunung guci Ranai Darat Ranai, Natuna, Kepri. Selasa siang (04/09/2018)

Persiapan Pemantapan DPC Gerindra Khususnya di Kabupaten Natuna mulai tampak, ketika Partai
Besutan Prabowo Subyanto notabene juga calon presiden 2019.

Menggelar pembukaan Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) se-Kabupaten Natuna, juga dihadiri Syahrul Ketua DPD Gerindra Provinsi Kepri,di dampingi Jarmin Siddik ketua DPC, Marzuki Sekretaris DPC Natuna.

Pembukaan Rakorcab Partai Gerindra Natuna di Villa gunung guci Ranai Darat Natuna Kepri selasa siang (04/09/2018) dihadiri beberapa pengurus partai politik peserta pemilu 2019

Menurutnya, pertemuan Rakorcab DPC Partai Gerindra Natuna kali ini, ingin melihat sejauh mana kesiapan partai menghadapi pemilu legislatif 2019 nanti.

“Ini kami lakukan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan para calon legislatif, dan apa yang harus diperbaiki untuk menarik simpatik warga untuk meraih kursi di legislatif 2019 nanti,” sebut Onward Siahaan.

Untuk itu katanya, diperlukan persiapan dan pemantapan partai terutama untuk Natuna dan Anambas.

Onward juga menjelaskan disamping itu, DPD melakukan evaluasi, agar bisa diketahui sejauh mana caleg tersebut di Daerah Pemilihannya. Mulai dari elektabilitasnya, popularitas, kapasitas maupun penerimaan masyarakat terhadapnya untuk diperjuangkan di parlemen ketika, terpilih nantinya.

Selain itu, DPD juga ingin melihat kesiapan DPC Partai Gerindra untuk menghantarkan ketua umum Prabowo Subianto menjadi capres 2019 mendatang.

Ketika, ditanya target Gerindra pemilu legislatif 2019 nanti,
Onward menjelaskan dengan penuh optimis.

” Untuk Pileg 2019, kami menargetkan empat kursi unsur pimpinan di DPRD Natuna dan Anambas,” tegasnya.

Dia mengaku Rakorcab yang dilaksanakan ini, bukanlah suatu bentuk kampanye maupun curi star, tetapi hal ini merupakan pertemuan internal partai Gerindra semata, tandasnya.

Rakorcab Partai Gerindra tersebut, juga tampak hadir beberapa pengurus partai politik yakni, PDI-P, Nasdem, Golkar, PKB dan PKS partai koalisi partai Gerindra dengan suasana penuh keakraban.

(Red /Pohan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here