Lanal Ranai Gelar Ziarah Tabur Bunga Di Taman Makam Pahlawan

0
934

Batamtimes.co – Natuna

Jelang peringatan HUT TNI – AL Ke-73 jatuh pada hari Senin (10/09/2018) akan datang.
Pangkalan Angkatan Laut Ranai, gelar tabur bunga di Taman Makam Pahlawan di Jalan  Taruna Kelurahan Bandarsyah Ranai, Kecamatan Bunguran Timur Kabupaten Natuna Kepri, pada Jumat pagi (07/09/2018)

Ziarah ke Taman Makam Pahlawan ini  untuk mendo’akan sekaligus mengenang para pejuang Angkatan Laut Republik Indonesia (ALRI) yang gugur dalam peristiwa mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia.

Kegiatan ziarah dipimpin Komandan Lanal Ranai Kolonel Laut (P) Harry Setyawan, S. E., didampingi Ketua Jalasenastri Cabang 8 Korcab IV Daerah Jalasenastri Armada I. Winny Harry Setyawan beserta para Perwira Staf, Prajurit, anggota Jalasenastri Lanal Ranai.

Danlanal Ranai Letkol Laut Harry Setyawan didampingi Ketua Jalasenastri Cabang 8 Korcab IV Daerah Jalasenastri Armada I. Winny Harry Setyawan di Taman Makan Pahlawan Ranai Natuna Kepri

Kegiatan ziarah tabur bunga di Taman Makam Pahlawan tersebut rangkaian kegiatan dalam peringatan HUT TNI Angkatan Laut ke 73. Mengangkat tema ” Bersama Rakyat TNI Angkatan Laut, siap membangun bangsa guna mewujudkan kesejahteraan melalui laut”

Selain itu, jelang peringatan HUT TNI Angkatan Laut ke – 73, lanal Ranai juga akan menggelar Bakti Sosial Kesehatan berupa donor darah, Open Ship ( siswa TK, SD, SMP dan SMA). serta Bazar akan dilaksanakan pada Sabtu (08/09/2018) dipusatkan di Dermaga Penagi, Ranai.

Sementara, puncak acara pada hari Senin (10/09/2018) digelar upacara bendera  Peringatan HUT TNI Angkatan Laut yang ke -73 akan dilaksanakan di Mako Lanal Ranai Natuna.

(Red /Pohan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here