Batamtimes.co – Natuna
Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Natuna, bisa bernapas lega meskipun pahit sempat dikabarkan tertunda keberangkatan mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-IV Tingkat Provinsi Kepri.
Akhirnya KONI mendapat restu Bupati Natuna mengikuti 12 cabang olahraga di Porprov Kepri ke – IV akan diselenggarakan di Tanjungpinang dan sekaligus melepas kontingen Natuna, di Pantai Kencana pada Rabu (21/11/2018)
Pelepasan kontingen 12 cabang olahraga dari 26 cabang olahraga sebelumnya oleh Bupati Natuna Hamid Rizal, didampingi Sekda Natuna Wan Siswandi.Sos dan kadis Disdikpora Natuna Suherman serta para pengurus KONI Natuna.
Bupati Natuna Abdul Hamid Rizal menyampaikan permintaan maaf karena pemerintah Kabupaten Natuna hanya mampu memberangkatkan 163 orang atlet dan official 12 cabang olahraga (cabor).
“Bagaimanapun kita harus bersyukur, walaupun dengan kondisi keuangan sekarang tidak menentu, demi anak-anakku semua, kita bisa usahakan mengikuti Porprov Kepri walaupun hanya 12 cabang olahraga saja,” ucapnya.
Meskipun demikian, Hamid Rizal tetap memberi semangat kepada seluruh atlet agar selalu menjunjung tinggi sportivitas yang tinggi dalam setiap pertandingan.
” Yang terpenting kita harus semangat, jangan takut kalah dalam pertandingan, menang dan bawa nama harum daerah,” harap Hamid Rizal.
Hamid juga menawarkan kepada KONI untuk menghemat anggaran silahkan rumah kediamannya di Tanjungpinang untuk ditempati para atlet Natuna, ungkapnya.
Selain itu, Hamid juga berpesan kepada seluruh jajaran pengurus KONI Natuna agar teliti dan berhati-hati dalam mengelola anggaran organisasi. Ia tak ingin kedepanya pengurus KONI bermasalah dengan hukum.
Hal senada disampaikan Kadis Dikpora Kabupaten Natuna Suherman memaparkan, KONI Natuna memberangkatkan 12 cabor diantaranya,
Sepak bola, Bola Volly, Billiard, Sepak Takraw, Tenis Meja, Tenis Lapangan, Binaraga, Karate, Kempo, Atletik, Silat, dan Tarung Drajad.
Dia berharap kontingen atlet Natuna dapat berangkat dengan lancar dan tetap menjaga nama baik daerah, pintanya.
(Red /Pohan)