Target Emas Di Porprov Kepri, Sudah 90 Persen Persiapan Atlet KONI Natuna

0
724

Batamtimes.co – Natuna

Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Natuna optimis raih Emas dalam ajang Pekan olahraga Provinsi (Porprov) Kepri Ke – IV yang akan berlangsung di Kota Tanjungpinang nanti.

Untuk persiapan sendiri sudah 90 persen.
Hal tersebut dikatakan Ketua Umum KONI Natuna, Zamroni di konfirmasi lewat WhatsAAp miliknya.

14 Kontingen cabang olahraga dan 163 atlet KONI Natuna sudah berangkat tadi siang terbang dengan Sriwijaya Air langsung dilepas Bupati Natuna Abdul Hamid Rizal didampingi Sekda Natuna Wan Siswandi.Sos dan Kadisdikpora Suherman, SH di Pantai Kencana, Ranai, Natuna, Kepri pada Rabu (21/11 /2018) siang

“Alhamdulillah akhirnya kontingen atlet KONI Natuna bisa berangkat mengikuti Porprov Kepri 2018, meskipun tantangan yang dihadapi KONI cukup berat sekali untuk mengikuti pesta olahraga setiap empat tahun sekali ini.

Bupati Natuna lepas 14 cabang olahraga KONI Ikuti Porprov Kepri 2018 didampingi Sekda Natuna Wan Siswandi.Sos dan kadisdikpora Natuna serta jajaran pengurus KONI Natuna

Akhirnya, berkat dukungan dari kawan kawan dan juga dukungan Bupati Natuna bersedia merestui dan mengucurkan anggaran sebesar 800 juta untuk 14 cabang olahraga, bukan 12 cabor olahraga seperti yang disampaikan kadisdikpora Natuna perlu saya luruskan (ralat) dan 163 atlet,” ungkapnya.

Untuk cabang olahraga (cabor) di Natuna sejauh ini ada 21 cabor yang sudah dipersiapkan sebelumnya, dan altetnya siap untuk berangkat. Namun disebabkan keterbatasan anggaran maka hanya 14 cabor yang mengikuti kontingen ini disesuaikan dengan kemampuan anggaran daerah.

“Target kita sama seperti sebelumnya. Kita menargetkan 14 cabor meraih emas terutama sepak bola selama ini mendapatkan juara umum dalam perhelatan Open turnamen belum pernah terkalahkan,” sambung Roni.

Dia berharap doa dan support seluruh masyarakat Natuna agar impian 14 kontingen cabang olahraga Natuna bisa terwujud meraih emas dan membawa nama baik laut Sakti Rantau Bertuah di Tingkat Porprov Kepri, tandasnya.

Adapun 14 cabang olahraga KONI Natuna  siap berlaga di Porprov Kepri ke – IV adalah sebagai berikut :
1.Atletik. 2.Billyar. 3.Binaraga. 4.Bola Volly. 5.Catur. 6.Karate. 7.Kempo. 8.Pencak Silat. 9.Sepak Bola. 10.Takraw
11.Tenis lapangan. 12.Tenis Meja. 13.Tarung Drajad. 14. Wood Ball

(Red /Pohan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here