SAR Natuna Siaga Khusus Festival Pulau Senua 2019

0
527

Natuna (BT) – Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Natuna melaksanakan siaga khusus dalam pengamanan kegiatan festival Pulau Senua tahun 2019. Digelar Dinas Pariwisata Kabupaten Natuna bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Provinsi Kepri, di pusatkan di Pulau Senua, Kecamatan Bunguran Timur Laut, Ranai, Natuna, Kepri, Minggu (16/06/2019).

Menurut Kepala Sub Seksi Operasi dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna, Muhammad Saleh mengatakan
kegiatan Siaga khusus SAR Natuna untuk memberikan pengamanan dan kenyamanan bagi peserta lomba dan para pengunjung festival Pulau Senua,ucap Saleh.

Pihaknya mengerahkan 2 (Dua) unit Perahu Karet, 1 (satu) unit Rigid Inflatble Boat (RIB) serta 13 orang personil yang di koordinir langsung oleh Kasub seksi operasi siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna.

Selain itu SAR Natuna juga terlibat mengevakuasi dua orang peserta renang yang kelelahan usai mengikuti lomba renang.

Namun kata Saleh kegiatan pelaksanaan siaga khusus SAR dapat terlaksana dengan baik aman dan lancar, tutupnya.

(Red/Pohan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here