Delapan Kandidat Sekda Kepri Mulai Menjalani Seleksi

0
588

batamtimes.co,Batam – Delapan kandidat Sekretaris Daerah (Sekda) Kepri menjalani seleksi awal, yakni penulisan makalah yang diselenggarakan Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Pimpinan Tinggi Madya (JPTM) Sekda Kepri hari ini, Jumat (26/8) di Kantor Gubernur Kepri, Dompak, Tanjungpinang.

“Sesuai jadwal yang sudah kami sepakati, besok (hari ini,red) masing-masing calon akan menjalani ujian perdana. Yakni penulisan makalah. Tempatnya di Kantor Gubernur Dompak,” ujar Anggota Pansel JPTM Sekda Kepri, Zamzami A Karim menjawab pertanyaan koran Batam Pos, Kamis (25/8).

Disinggung sistem kerja ataupun materi yang akan diuji dalam penulisan makalah tersebut, Akademisi Tanjungpinang itu masih enggan untuk membeberkannya. Menurut Zamzami sifat ujian yang akan diberikan adalah on the spot. Begitu juga dengan materinya.

“Pansel tugasnya untuk mencari figur yang kompeten. Karena dari ujian ini nanti, Pansel bisa melihat kemampuan masing-masing kandidat,” jelas Zamzami.

Ditambahkannya, pengumuman hasil seleksi makalah akan dilaksanakan pada 30 Agustus mendatang. Selanjutnya adalah assesment centre selama dua hari, yakni 1-2 September 2016. “Tahapan penutup adalah wawancara akhir yang dilaksanakan 14-15 September. Pengumuman hasil akhir dilaksanakan pada 16 September 2016,” tutup Zamzami.

Seperti diketahui, Gubernur Kepri, Nurdin Basirun sudah menggandeng sejumlah figur yang profesional dalam mencari figur yang kompeten untuk menduduki posisi Sekda Kepri. Mereka adalah Adi Suryanto dari Lembaga Administrasi Negara, Soni Sumarsono, Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Kemendagri. Selain itu ada juga nama Burhan Bungin, dan Sukriyanto yang merupakan akademisi dari Universitas 17 Agustus, Surabaya.

Sementara itu, nama-nama pilihan Alm. Muhamamd Sani yang dipertahankan Nurdin Basirun adalah, Mantan Wakil Menpan, Eko Prasojo, Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Maritim Raja Ali Haji (Umrah), Abdul Malik, dan Akademisi STISIPOL Tanjungpinang, Zamzami A Karim. Nama-nama tersebut diatas akan terlibat langsung setiap tahapan-tahapan seleksi yang akan dijalani masing-masing kandidat.(Btp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here