Kepala Syahbandar Tetap Ijinkan Pelayaran Meski Hujan Disertai Angin Kencang

0
526
Kapal yang melayani rute Batam-Karimun (foto :Istimewa)

batamtimes.co , Batam – Meski cuaca yang tidak menentu  hujan yang disertai dengan angin kencang tidak membuat keberangkatan kepal ferry penumpang di Pelabuhan Domestik Sekupang (PDS) mengalami penundaan keberangkatan.

Trasportasi antar Kota dan Provinsi tetap berlayar sejak pagi meski cuaca gelap dan hujan deras. Perihal tersebut dikatakan kepala Syahbandar PDS Komaruddin saat dihubungi www.batamtimes.co.

“Tidak ada penundaan tetap berlayar mengantar penumpang tepat pada jadwalnya,” ujar Komaruddin Jumat (28/10/2016).

Komaruddin mmengatakan,sudah berkordinasi dengan otoritas pelabuhan tujuan kapal ferry dari Batam,seperti Tanjungbalai Karimun, Moro dan Tanjungbatu,hasilnya mereka masih mengijinkan untuk melakukan pelayaran kapal penumpang.

“dari hasil koordinasi dengan pihak otoritas jasa pelabuhan, pelayaran tetap diijinkan walaupun kondisi cuasca sedang tidak bagus,hujan terus. Jadi tidak ada penundaan keberangkatan kapal,” ujarnya.

Namun demikian, ia tetap menghimbau kepada kapten kapal untuk tetap waspada dalam berlayar. Pasalnya cuaca buruk di perairan akan datang secara tiba-tiba, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu , Hujan disertai kabut dapat datang kapan saja.

“Terhadap kapten kapal kita menginstruksikan agar menguranggi kecepatan kapal, tetap waspada. Apabila gelombang laut besar,sebaiknya cepat melakukan kordinasi dengan pihak terkait dan mencari pelabuhan terdekat,” pungkasnya.

Pewarta : Hirwan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here