batamtimes.co,Jakarta – Sebanyak 255 calon kepala daerah yang diusung oleh NasDem di Pilkada 2015, turut hadir dalam pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem. Mereka hadir untuk mengikuti pembekalan dalam Rakernas.
Acara pembukaan Rakernas itu digelar di Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Senin (21/9/2015) malam. Acara yang dimulai pukul 19.37 WIB itu dihadiri oleh Presiden Joko Widodo, sejumlah menteri dan politisi.
Karena Rakernas ini digelar untuk persiapan menghadapi Pilkada tahun 2015, maka seluruh calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah yang diusung NasDem diwajibkan hadir di Rakernas yang berlangsung hari ini dan besok.
Di antara yang hadir adalah calon Bupati Belitung Timur Basuri Tjahaja Purnama (Adik Ahok -red), yang diusung NasDem, PDIP dan Hanura. Ada calon Bupati Karawang Saan Mustopa (politisi Demokrat) yang diusung NasDem, Gerindra dan Golkar.
Lalu ada isteri Dimyati Natakusumah, Irna Nurulita yang hadir dengan pakaian berwarna biru, calon Bupati Pandeglang yang diusung NasDem, Gerindra, PKB, PKS, PAN, Hanura dan PBB. Ada juga calon Bupati Ogan Ilir Helmy Yahya yang diusung NasDem, PAN, PKB, Gerindra, Demokrat dan PBB.
Kemudian calon walikota Tangsel Airin Rachmy Diany yang diusung NasDem, Golkar, PAN, PKS, PKB dan PPP. Lalu ada juga calon wakil bupati Cianjur Aldwin Rahadian yang merupakan suami senator Fahira Idris yang diusung NasDem, PAN, PKS, Hanura dan Gerindra.
“Saya hadir sebagai calon Bupati Karawang, semua calon yang diusung Nasdem diundang termasuk saya,” ucap Saan Mustopa yang merupakan politisi Demokrat itu di Rakernas NasDem.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) NasDem Enggartiasto Lukita mengatakan pihaknya memang menghadirkan sebanyak 255 calon kepala daerah dan wakil kepala daerah hadir dalam Rakernas. Mereka akan menerima pembekalan untuk memenangkan Pilkada.
“Dengan bangga kami kaporkan jajaran partai dari pusat dan daerah telah taati perintah partai dengan tidak melakukan pungutan dalam pemberian dukungan (calon di Pilkada -red),” ucap Enggar dalam sambutannya.
“Pada gilirannya NasDem menuntut kepala daerah yang terpilih untuk tidak korupsi, pungli dan persulit perizinan yang dibutuhkan masyarakat. Dengan demikian dapat kami janjikan bagi mereka bahwa investasi di daerah memberikan pelayanan yang sama,” imbuhnya.
Acara berlangsung meriah dan penuh gegap gempita. Ada momen saat penampilan musik, seluruh calon kepala daerah itu mengangkat bendera mini lambang Indonesia dan bendera Partai NasDem.
Dalam acara itu hadir Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Siti Nurbaya, Menteri Agraria Ferry Mursyidan Baldan, Menteri Sosial Khofifah, Jaksa Agung M Prasetyo, ketua umum Hanura Wiranto, Agung Laksono (Golkar Ancol), Romahurmuziy (PPP Surabaya), ketua MPR Zulkifli Hasan, Sekjen PKB Abdul Karding Kading dan lainnya.(dtk)